PLUT SUMUT Raih Juara III PLUT Terbaik se-Indonesia Kategori Provinsi pada PLUT Award 2024

WEB NEWS BUMPER

 

Jakarta (09/10/2024) – UPTD. PLUT Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumatera Utara terima apresiasi dan penghargaan oleh Kementerian Koperasi UKM Republik Indonesia sebagai Juara III PLUT Terbaik se-Indonesia Kategori Provinsi. Proses seleksi yang telah dilakukan sebanyak 3 (tiga) tahap membawa PLUT KUMKM Provinsi Sumatera Utara memperoleh anugerah PLUT Award 2024 yang dilaksanakan selama dua tahun sekali. Sebelumnya di tahun 2022, PLUT Sumut juga meraih Peringkat VI / Juara Harapan III sebagai PLUT terbaik se-Indonesia.

Bapak Teten Masduki selaku Menteri Koperasi dan UKM RI memberi secara langsung penghargaan tersebut kepada Kepala UPTD. PLUT Sumut, Ibu Yenni Melinda, S.Sos., M.Si atas prestasi PLUT Sumut yang berdaya saing tinggi demi memajukan perekonomian daerah dan para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah di wilayah Provinsi Sumatera Utara. PLUT Sumut akan terus berupaya menunjang kreativitas dan inovasi yang lebih berdampak pada kebutuhan bisnis para wirausaha untuk meningkatkan taraf kehidupan yang lebih sejahtera. Tidak hanya itu, penghargaan ini sebagai bentuk nyata kerja keras para tim yang sudah berkontribusi secara aktif selama rangkaian seleksi berlangsung, mulai dari tahap seleksi administrasi hingga pitching akhir di Jakarta.

“Terima kasih kepada Kementerian Koperasi UKM RI, ICCN, para sponsorship PLUT Award 2024 atas kepercayaan memilih PLUT Sumut sebagai Juara III PLUT Terbaik se-Indonesia untuk kategori provinsi. Terima kasih juga kepada Kepala Dinas Koperasi UKM Provsu, para ASN dan non-ASN yang ada di lingkungan Dinas Koperasi UKM Provinsi Sumatera Utara untuk dukungannya, serta terima kasih banyak saya tuturkan kepada seluruh tim balik layar PLUT Sumut yang terlibat dalam rangkaian seleksi PLUT Award 2024 atas kerja keras dan dedikasinya membantu dalam meraih penghargaan ini”, tutur Kepala UPTD. PLUT Sumut, Ibu Yenni Melinda, S.Sos., M.Si pada closing ceremony PLUT Award 2024.

Bagikan :

Banner Sumut

Berita Terbaru

Bersama Wagubsu Bapak H.Surya, B.Sc, Kadiskopukm Sumut ikut meriahk...
KARO Mendampingi Wakil Gubernur Sumatera Utara, Bapak H.Surya,...
Visi Misi Gubernur Sumatera Utara
Abang dan kakak, usai dilantik Gubernur dan Wakil Gubernur Sum...
Raih omset ratusan juta di Inacraft 2025 bersama 7 UMKM Binaan Dina...
Pameran Kerajinan terbesar se-Asia Tenggara, Inacraft yang ber...
Melalui Koperasi, Ekonomi Ponpes Mandiri dan Kuat
Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumat...
Edukasi Koperasi yang Berdaya Saing untuk Koperasi Insan Pers
Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumat...
Kolaborasi Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumate...
Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumat...

Pengumuman 

Informasi Materi Untuk Pendirian Koperasi
Perubahan Perjanjian Kinerja Dinas Koperas...
Renja PAPBD 2023
RENSTRA DISKOPSU 2024-2026
Surat Edaran Gubernur Tentang Peringatan D...
Lelang Produk UKM Dekranasda Sumut 2021

Artikel Lainnya

Bersama Wagubsu Bapak H.Surya, B.Sc, Kadiskopukm Sumut ikut meriahk...
KARO Mendampingi Wakil Gubernur Sumatera Utara, Bapak H.Surya,...
Visi Misi Gubernur Sumatera Utara
Abang dan kakak, usai dilantik Gubernur dan Wakil Gubernur Sum...
Raih omset ratusan juta di Inacraft 2025 bersama 7 UMKM Binaan Dina...
Pameran Kerajinan terbesar se-Asia Tenggara, Inacraft yang ber...
Melalui Koperasi, Ekonomi Ponpes Mandiri dan Kuat
Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumat...
Edukasi Koperasi yang Berdaya Saing untuk Koperasi Insan Pers
Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumat...
Kolaborasi Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumate...
Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sumat...

Hubungi kami di : (061) 00000

Kirim email ke kamidiskopukmsu@sumutprov.go.id